Patoni
Penulis
Dulu ada ustadz ceramah memaki-maki Gus Dur. Dengan sikap dan pemikirannya yang terlampau maju, Gus Dur kerap menimbulkan kontroversi.
Kontroversi itulah yang justru dijadikan amunisi oleh kelompok-kelompok pembenci Gus Dur untuk menyerang pribadinya.
Dari peristiwa ceramah si ustadz yang memaki-maki Gus Dur itu, ada seorang wartawan yang bertanya kepada Gus Dur, “Tanggapannya, Gus?”
“Saya setuju 20 persen dari ceramahnya. Bagus kok,” ucap Gus Dur tetap memberikan apresiasi kepadanya yang memakinya itu.
“Bagus di bagian yang mana, Gus?” tanya wartawan penasaran.
“Saya setuju bagian assalamu'alaikum, iftitah (pembuka), dan wassalam-nya. Kan bagus itu,” seloroh Gus Dur. (Fathoni)
Sumber cerita: Nadirsyah Hosen, penulis buku "Tafsir Al-Qur'an di Medsos" (2017), Dosen senior Monash Law School Australia
Terpopuler
1
Tim TP2GP dan Kemensos Verifikasi Pengusulan Kiai Abbas sebagai Pahlawan Nasional
2
Atas Dorongan PBNU, Akan Digelar Jelajah Turots Nusantara
3
Rais Aam Sampaikan Bias Hak dan Batil Jadi Salah Satu Pertanda Kiamat
4
Khutbah Jumat Bahasa Jawa: Keutamaan & Amalan Istimewa di Hari Asyura – Puasa, Sedekah, dan Menyantuni Yatim
5
Jejak Mbah Ahmad Mutamakkin, Peletak Dasar Keilmuan, Pesantren, dan Pemberdayaan Masyarakat di Kajen
6
Pangkal Polemik ODOL Kegagalan Pemerintah Lakukan Tata Kelola Transportasi Logistik
Terkini
Lihat Semua