Warta JELANG RAMADHAN

LDNU Akan Gelar Pelatihan Da' dan Daiyah

Jumat, 7 Agustus 2009 | 05:21 WIB

Jakarta, NU Online
Lembaga Dakwah Nahdlatul Ulama (LDNU) akan menggelar pelatihan dai dan daiyah untuk kawasan Daerah Khusus Ibukota (DKI) Jakarta dan sekitarnya pada bulan Ramadhan depan. Pelatihan akan dilaksanakan dari tanggal 5-15 Ramadhan 1430 H. di lantai 8 Gedung PBNU Jl. Kramat Raya 164 Jakarta.

Ketua LDNU KH Nuril Huda menyatakan, kegiatan ini merupakan langkah para dai senior NU untuk membina dan mendidik kader-kader dai NU yang lebih muda. Nuril berharap kegiatan ini dapan menjadi wahana bagi terus berkesinambungannya pengkaderan dai, khususnya di lingkungan NU.<>

"Pelatihan ini akan melibatkan kepanitiaan dari luar LDNU seperti dari unsur MUslimat NU dan Lembaga Pusat Informasi Dakwah (LPID) Jakarta. Pelatihan dai ini juga untuk mengintensifkan komunikasi dan konsolidasi di antara para dai," terang Nuril kepada NU Online di Jakarta, Kamis (6/8).

Lebih lanjut Nuril menyatakan, pelatihan ini juga akan melibatkan unsur-unsur dai dari luar NU untuk menciptakan kesepahaman di antara sesama dai yang berbeda organisasinya. Hal ini dimaksudkan untuk menumbuhkan pengertian yang benar mengenai pemahaman keislaman bagi masing-masing unsur.

"Kami berharap, kesalahpahaman yang selama ini terjadi dapat semakin diperkecil dengan komunikasi yang sehat. Sehingga perbedaan-perbedaan yang ada dapat diperkecil melalui pelurusan-pelurusan kesalahpahaman," tandas Nuril. (min)